Pantai Pasir Jambak

Menyambut Tenggelamnya Sang Mentari di Pantai Pasir Jambak

Pergantian siang dan malam sudah sangat lumrah untuk kita rasakan setiap harinya. Siang berganti malam dan malam berganti menjadi siang, begitu seterusnya. Siang adalah waktu untuk kita berusaha menggapai mimpi, sedangkan malam adalah waktu kita untuk beristirahat. Namun, pernahkan kalian melihat bagaimana proses terbit dan tenggelamnya matahari? Di Koto Tangah ada sebuah Pantai yang terkenal dengan keindahan sunsetnya, dan selalu menjadi destinasi utama bagi siapa saja yang ingin menghabiskan waktu akhir pekan bersama keluarga. Pantai Pasir Jambak. Sumber: www.dictio.id Namanya adalah Pantai Pasir Jambak yang terletak di Kecamatan Koto Tangah. Pantai ini sudah kesohor sampai ke mancanegara. Banyak wisatawan lokal …

Read more

Pantai Padang, Metamorfosa Wisata Bahari Kebanggaan Masyarakat Minang

Pantai Padang merupakan satu dari sekian banyaknya pantai yang ada di Padang, Sumatera Barat. Awalnya pantai ini kurang dilirik wisatawan karena kurang menarik. Namun Pantai Padang kini sudah banyak berubah, lokasinya sudah banyak di perbaharui di beberapa lokasi. Misalnya saja trotoarnya yang dibuat lebar, sehingga membuat nyaman mereka yang berjalan kaki. Selain itu, pantainya juga bersih sehingga pengunjung yang datang akan merasa sangat nyaman. Dan sekarang berubah menjadi lokasi favorit warga Padang untuk menghabiskan akhir pekan. Tempat wisata di Padang yang memanjang di sisi barat ibukota Provinsi Sumatera Barat ini hampir tiap hari ramai dikunjungi wisatawan, baik lokal maupun luar. …

Read more

Pantai Gandoriah, Pantai Cantik Hanya 20 Meter Dari Stasiun Pariaman

Ingin berwisata ke pantai bersama keluatga atau teman-teman, tapi malas nyetir kendaraan, atau cape naik turun kendaraan umum, belum lagi ditambah jarak yang jauh serta akomodasi dalam tas yang berat. Bukankah itu persoalan yang senantiasa datang saat traveler ingin berwisata? Ingin berwisata ke pantai yang dekat dengan pemberhetian terakhir transportasi publik, biar santuy, nggak ribet, nggak cape, itulah keinginan terbesar orang-orang yang ingin berlibur. Tenang saja, dengan membaca artikel ini anda sudah mendapatkan jawabanya. Ini bukan hoax, ini fakta tentang Pantai Gandoriah, sebuah pantai yang cantik hanya 20 meter saja dari Stasiun Pariaman dan 100 meter dari pusat kota Pariaman. …

Read more

Pantai Carocok Painan, Wisata Air Recommended di SUMBAR

Pantai Carocok menjadi magnet wisata yang tak pernah sepi dikunjungi. Pantai yang membentang antara Painan di Kabupaten Pesisir Selatan dan Kota Padang ini tak pernah berhenti berbenah, menambah berbagai fasilitas untuk memanjakan para wisatawan. Di kawasan pantai ini, pengunjung tidak hanya disuguhi dengan keindahan pantai yang memukau namun juga panorama bawah laut yang mempesona, ditambah cerita sejarah yang sayang untuk dilewatkan. via wisatapainan.wordpress.com Jika dikelola dengan lebih baik dan profesional, bukan tidak mungkin pantai ini menjadi tujuan utama liburan bagi wisatawan domestik dan internasional menyaingi Bali, Lombok maupun Papua. Pantai Carocok merupakan destinasi wisata yang lengkap. Pantai ini menyediakan aneka …

Read more

Air Terjun Lubuak Rantiang, Harta Terpendam di dalam Hutan

Alam selalu menyuguhkan hal-hal yang menakjubkan. Tak pernah bosan kita menikmati keindahan alam yang telah Tuhan berikan. Pulau Sumatera senantiasa menyuguhkan keindahan alam yang masih asri. Air terjun selalu menawarkan sensasi yang berbeda. Bagi kalian para pencinta air terjun, cobalah kunjungi Air Terjun Lubuak Rantiang atau sering juga disebut Air Terjun Lubuak Ngalauan namun dikenal juga dengan nama Sarasah Lubuak Rantiang. Apapun sebutan yang disematkan untuk Air Terjun Lubuak Rantiang ini, satu yang pasti air terjun tersebut akan memberikan kita keindahannya yang tersembunyi. Disebut “Lubuak” karena  air terjunnya seperti kolam aliran sungai. Air Terjun Lubuak Rantiang. Sumber : rentalmobilpadang.co.id Air …

Read more

Pulau Pasumpahan, Pemandangannya Mirip Film Jurassic Park

Jika anda pernah nonton film Jurassik Park, ada sebuah adegan penutup dimana seekor burung raksasa atau Thunderbird terbang di atas laut melewati pulau-pulau indah. Mungkin karena saya gagal fokus lebih tertarik dengan pesona pemandangan pulau-pulau tersebut, bukan kepada si burung rakasasa. Akhirnya saya mulai mencari tahu dimana letak pulau tersebut, dan ternyata syutingnya dilakukan di Kepulauan Hawaii tepatnya di Oahu dan Kauai. Sejenak lamunanku mulai mengusik, kenapa ya Steven Spielberg sebagai sutradara film tersebut tidak melakukan syutingnya di Indonesia? Padahal Indonesia memiliki pesona bahari yang tidak kalah cantiknya dengan Hawaii. Ah mungkin karena si Steven belum tahu karena tingkat promosi …

Read more

pantai sikuai

Pantai dan Pulau Sikuai, Dulu Ditutup Sekarang Dapat Dinikmati Lagi

Pulau Sikuai merupakan salah satu pulau cantik yang ada di Sumatera Barat, yang harus kamu datangi. Pulau ini pernah begitu berjaya dengan banyaknya wisatawan lokal maupun mancanegara yang datang untuk berlibur. Keindahan Pulau Sikuai begitu sangat diminati, selain itu pulau yang memiliki luas sekitar 44 ha. ini juga dilengkapi dengan resort atau penginapan yang mewah. Beberapa tahun yang lalu, Pulau Sikuai sempat ditutup karena adanya permasalahan yang timbul antara pihak pengelola dengan pihak Pemerintah setempat. Namun saat ini Pulau Sikuai sudah dibuka kembali, dan masih indah serta layak untuk dijadikan destinasi wisata menarik bersama keluarga atau kawan komunitas. Pulau Sikuai …

Read more

Pulau Cubadak, Surga di Sumatera Barat

Pulau Cubadak merupakan sebuah pulau cantik yang berada di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat. Pulau ini sangat indah dan menenangkan. Cocok sekali untuk kamu yang sedang membutuhkan tempat untuk menenangkan diri dari hingar bingarnya dunia perkotaan. Pulau Cubadak cenderung memiliki perairan yang tenang, karena lokasinya terlindung di teluk. Selain itu pulau ini memiliki kehidupan bawah air yang sangat indah. Keindahan Pulau Cubadak bahkan sempat direkam oleh wisatawan asal German, untuk pembuatan film dokumenter tentang pulau ini. pulau cubadak. google maps. sumber: abdul karim  Simak juga: Ragam Tempat wisata di Padang. Ya, sebelum pandemi Covid-19 Pulau Cubadak selalu ramai dikunjungi wisatawan …

Read more

Air Terjun Lubuk Hitam Padang

Air Terjun Lubuk Hitam, Wisata Alam Padang Favorit Milenial

Lupakan sejenak terkait dampak negatif dari kehadiran media sosial. Ternyata dampak positifnya banyak sekali, terutama bagi dunia ekonomi dan wisata. Arus kemajuan teknologi tidak bisa dibendung, bahkan media sosial menjadi sebuah gaya hidup kususnya di kalangan milenial. Dampak positif dari media sosial dirasakan juga oleh objek wisata Air Terjun Lubuk Hitam. Banyaknya orang yang memposting keindahannya, semakin banyak orang yang penasaran untuk datang ke lokasi wisata tersebut. Air Terjun Lubuk Hitam Padang. Google Maps. Sumber : lh5.googleusercontent.com Dan inilah review lengkap Air Terjun Lubuk Hitam sebagai lokasi wisata alam favorit kaum milenial, yang terletak di Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat. …

Read more

Wisata Alam Dan Wisata Keluarga, Di Pantai Sako Lokasinya

Padang adalah provinsi yang kaya akan ragam objek wisatanya. Dari mulai tema wisata keluarga, alam, edukasi, budaya, dan wisata kuliner. Wisata pantainya saja yang berada di bawah pemerintah setempat pengelolaanya berjumlah 37 pantai. Semua pantai tersebut memiliki pesona yang tidak diragukan lagi, dan sebagaian besar nama pantainya sudah akrab di telinga para wisatawan. Kini ada satu pantai yang sedang merangkak naik pesonanya di kalangan wisatawan, namanya Pantai Sako. Namun pantai ini pengelolaanya bukan di bawah Pemda, tetapi perorangan. Pantai Sako layaknya sebuah surga yang tersembunyi di tanah Padang, karena masih banyak masyarakatnya yang belum mengetahui pantai ini. Padahal, Pantai Sako …

Read more

Pantai Tiram, Kolaborasi Keindahan Alam Dengan Kelezatan Kuliner

Sebuah buku yang legendaris “Suma Oriental” yang ditulis oleh Tome Pires pada tahun 1513 dan tahun 1515 menyebutkan bahwa kota Pariaman adalah salah-satu kota pelabuhan penting di pantai barat pulau Sumatera. Sejarah panjang serta fakta sumber daya alam yang besar menjadikan Pariaman sebagai salah-satu daerah yang memprioritaskan wisata bahari menjadi pesona lokal yang pancarannya mampu mengundang orang luar Pariaman untuk datang ke sana. Banyak sekali ragam wisata yang ada di Padang Pariaman Sumatera Barat, diantanya adalah Pantai Tiram. Sebuah pantai eksotis dengan luasa kawasan sekitar 10,5 hektar dengan lokasi yang strategis mudah dan cepat dijangkau oleh para wisatawan. Gerbang Pantai …

Read more

Panorama Ampangan, Wisata Di Kampung Bambu Payakumbuh

Payakumbuh, salah – satu kota yang ada di Sumatera Barat – Indonesia yang kaya akan potensi alam serta banyaknya raihan prestasi tingkat lokal maupun nasional. Indonesia Green Regional Award (IGRA), dan Kota Sehat Wistara adalah bagian dari prestasi yang pernah diraih Payakumbuh. Di sisi ekonomi, Payakumbuh adalah kota dengan laju pertumbuhan ekonomi yang paling tinggi yang ada di Sumatera Barat. Tentu saja dunia wisata ikut menyumbang akan laju pertumbuhan tersebut. Panorama Ampangan, adalah satu dari sekian banyak objek wisata yang ada di Payakumbuh yang sedang trend di kalangan masyarakat. Panorma Ampangan adalah objek wisata yang menyajikan konsep kekinian namun tetap …

Read more

Wisata Mandeh, Pesona Puncak Jokowi, Hingga Pulau Setan

Wisata Mandeh menjadi sebuah penegasan bahwa Indonesia kaya dengan wisata bahari yang layak dipertontonkan, dan dipublikasikan ke dunia internasional. Wisata Mandeh seolah menyatakan bahwa keindahan wisata bahari bukan sekedar Bali, ataupun Raja Ampat saja. Wisata Mandeh ingin menyatakan bahwa setiap daerah sangat dimungkinkan mempunyai potensi wisata alam yang sangat layak untuk dipromosikan. wisata mandeh. google maps. sumber: Harry Tandjung Simak juga: Ragam Tempat wisata di Padang. Fenomena terkenalnya Wisata Mandeh Sumatera Barat menjadi sebuah isyarat “gaya” promosi kekinian dari sebuah objek wisata. Sederhananya, jika sebuah objek wisata mampu dikunjungi oleh orang-orang penting, dan berpengaruh, maka kemungkinan besar nama objek wisata …

Read more

Kebun Teh Alahan Panjang, Pesonanya Yang Memanjakan Jiwa

Pada tahun 1946 kota Solok dinobatkan sebagai “kota” di Sumatera Barat, sebuah kota yang kaya akan sumber daya alam, dan khazanah budaya. Sebelum tahun 1946 pesona Solok menjadi pemantik perseteruan bangsa Jerman dan Belanda saat berada di Indonesia tentang siapa yang harus menguasai Solok. Pada akhirnya lahan di Solok terbagi menjadi dua, ada yang di bawah bangsa Belanda, dan satu lagi di bawah Jerman. Meskipun terbagi menjadi dua penguasaan, namun pada tataran realisasi mereka sama-sama menanam teh di lahan tersebut. Pasca kemerdekaan republik Indonesia, perkebunan teh tersebut pengelolaannya berada di bawah PT. Perkebunan Nusantara. Dan nama perkebunan tersebut berubah yang …

Read more

Pulau Angso Duo, Puncak Keindahan Setelah Pantai Gandoriah

Pulau Angso Duo, menjadi pulau yang sangat populer, terkenal dengan keindahannya, sekaligus menjadi puncak wisata bagi mereka yang berkunjung ke Pantai Gandoriah. Layaknya sekali mendayung, dua pulau terlampaui. Hal tersebut dikarenakan jalan menuju Pulau Angso Duo salah-satunya harus melewati Pantai Gandoriah. Jika cuaca cerah, mayoritas pengunjung yang datang ke pantai tersebut, dipastikan akan berkunjung juga ke Pulau Angso Duo. landmark angso duo. google maps. sumber: Suprayogo 2794 Simak juga: Wisata sekitar Padang Cuaca cerah menjadi syarat wajib kunjungan ke Pulau Angso Duo. Karena beberapa waktu yang lalu, pernah terjadi peristiwa pengunjung yang terjebak di Pulau Angso Duo karena badai. Pulau …

Read more

Istana Pagaruyung, Bisa Foto Sambil Memakai Baju Adat Miang Loh

Istana Pagaruyung layaknya sebuah lorong waktu yang mampu menyajikan nuansa jaman dahulu, tepatnya saat di masa Kerajaan Pagaruyung. Para pengunjung yang datang, bukan hanya mampu menyaksikan jejak sejarah pada masa lampau berupa istana saja, namun para pengunjung juga dapat menyewa pakaian adat Minang selama berada di objek wisata Istana Pagaruyung. Istana Pagaruyung merupakan wisata Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat yang populer sebagai destinasi wisata sejarah. Apalagi saat di akhir pekan, atau di hari libur, sudah pasti situasinya akan ramai dikunjungi wisatawan. seperti hidup pada masa itu. google maps. sumber: Lagizi HR Simak juga: Ragam Tempat wisata di Padang. Penasaran apa …

Read more

Pantai Air Manis; Pantai Indah Dengan Legenda Malin Kundang

Pantai Air Manis adalah salah satu tempat wisata yang sangat direkomendasikan untuk dikunjungi bila Anda berada di Kota Padang. Di sini, Anda dapat menikmati pemandangan yang indah dengan ombak yang bergulung-gulung ditemani dengan angin sepoi-sepoi. Ketenangan dan kenyamanan tersebut yang akan membuat Anda betah berlama-lama menghabiskan waktu di sini karena bisa merefresh pikiran. Anda dapat berjalan menyusuri bibir pantai sambil bermain ombak. Pemandangan pantai yang indah sangat cocok dijadikan sebagai spot foto. Pantai Air Manis cukup terkenal di kalangan masyarakat karena cerita legendanya tentang Malin Kundang. Anda pasti sudah pernah mendengar kisah ini bukan? Dengan mengunjungi Pantai Air Manis Anda …

Read more

Sitinjau Lauik, Tanjakan Maut Yang Menyimpan Keindahan Alam

Jalan raya adalah sebuah jalan yang biasa dilalui oleh banyak kendaraan. Pada zaman dahulu jalan hanya berupa tanah dan masih berbatu, seiring dengan perkembangan zaman jalan pun berubah menjadi jalan beraspal dan mulus. Jika melihat jalan di perkotaan hanya dihiasi dengan jalanan yang lurus dan datar, beda halnya jika kamu melalui jalanan di daerah pegunungan. Jalannya akan lebih menantang, dengan jalanan nanjak atau turunan curam atau bahkan berkelok-kelok. Seperti halnya jalur Puncak di Bogor atau Tanjakan Panganten di Tasikmalaya. Di Sumatera Barat pun terdapat sebuah jalan yang penuh dengan tantangan dan tanjakan yang sangat curam. Jalan tersebut biasa disebut Sitinjau …

Read more